Forum Lingkar Pena (FLP) Adalah Sebuah Wadah Komunitas Para Penulis. Di Sini Para Penulis Berkumpul, Saling Berbagi dan Menebar Semangat.

Sholat Seperti Berbuka Puasa

 


Sholat Seperti Berbuka Puasa 

( Aulia Rahim)



     Pernahkah kita melihat orang yang berbuka puasa? Bukan hanya pernah tapi kita sendiri yang mengalaminya. Jika kita lihat sesaat orang yang berbuka puasa, dia akan menyiapkan segala macam hal sebelum berbuka, dirinya pun sudah duduk manis menunggu adzan Maghrib berkumandang. Bahkan, sebuah candaan ditujukan kepada masyarakat Indonesia yakni waktu yang paling disiplin bagi warga Indonesia adalah waktu saat berbuka puasa sebab sebelum berbuka puasa dia sudah menunggu di depan makanan dan minuman yang siap untuk disantap. Mengapa itu hanya terjadi saat berbuka puasa? 

    Mengapa juga tidak diterapkan ketika hendak sholat fardhu? Kita menunggu adzan berkumandang, duduk manis di atas sajadah siap untuk mendirikan sholat. Sebelum adzan berkumandang, kita sudah mengambil air wudhu untuk bersuci kemudian berpakaian rapi dan mengelar sajadah sambal berzikir pelan menjelang adzan berkumandang. Bukankah itu seperti yang kita lakukan ketika hendak berbuka puasa

    Realitasnya, masih banyak dari kita yang susah atau bahkan tidak pernah menunggu waktu sholat. Saat adzan berkumandang dia masih sibuk dengan aktivitas duniawi. Jangankan untuk mengakhiri, menghentikan sejenak untuk istirahat dan dilanjutkan untuk sholat pun dia tidak melakukannya. Ada apa dengan diri ini? 

    Bersiap-siap sebelum waktunya itulah inti dari berbuka puasa selama ini. Tapi, sangat jarang yang melakukannya juga pada sholat. Padahal, begitu besar pahala yang menanti bagi orang yang mau menunggu sholat


    Apakah karena berbuka puasa adalah sebuah kebutuhan sehingga kita mau menunggu dan bersiap-siap sebelum waktunya tiba? Bukankah sholat juga adalah kebutuhan? Sehingga wajar jika kita pun bisa menerapkan apa yang kita terapkan saat menjelang berbuka puasa. 

    Ataukah selama ini kita belum menyadari bahwa sholat itu adalah kebutuhan? Kita maknai sholat adalah kewajiban sehingga terkadang harus dlkerjakan dengan sebuah keterpaksaan. 

    Jika itu kebutuhan maka dengan senang hati kita akan melakukannya. Sebaliknya, jika itu kewajiban maka akan ada rasa keterpaksaan untuk melakukannya. 

    Jadikanlah sholat seperti berbuka puasa. Tatkala kita bisa menjaga waktu untuk sholat maka kelak sholat pun akan menjaga waktu kita isi dengan hal-hal yang bermanfaat


Share:

No comments:

Post a Comment

Most Recent

3/recent/post-list

Popular Posts

Labels

Recent Posts

Kata Kata Bijak

  • Karena kau menulis. Suaramu takkan padam ditelan angin, akan abadi, sampai jauh, jauh di kemudian hari.
  • Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah. Menulis adalah bekerja untuk keabadian.
  • Pramoedya Ananta Toer

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.